Jumat, 08 Juni 2012

Sriwijaya FC vs Persipura, pertandingan yang dinanti

Sriwijaya FC vs Persipura ( Internet / blogspot.com )
Tanggal 27 Mei 2012, para pemain Sriwijaya FC akan menjalani pertandingan yang paling berat diantara pertandingan yang telah dilalui. Pada tanggal tersebut, Sriwijaya FC akan ditantang oleh tim juara tahun lalu dan saat ini menduduki peringkat kedua, yaitu Persipura Jayapura.

Pada musim 2011/2012 ini, Sriwijaya FC telah bertemu satu kali dengan persipura pada tanggal 28 Januari 2012 yang lalu dan bermain di Stadion Mandala, Jayapura. Pada saat itu, Sriwijaya FC harus mengakui keunggulan Persipura 2-1 melalui gol yang dicetak oleh Zah Rahan Krangar pada menit ke 33 dan Alberto Goncalves pada menit ke 83. Sedangkan gol Sriwijaya FC dicetak oleh Ahmad Jufrianto pada menit ke 81.


Tentunya, pada pertandingan yang akan dilaksanakan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang pada pukul 19.15 WIB tersebut, pemain Sriwijaya FC akan berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkan kemenangan dengan tujuan untuk memperlebar jarak dengan Persipura guna menjadi sang juara kompetisi Indonesian Super League musim 2011/2012 ini.

Sriwijaya FC sebelumnya pada tanggal 21 Mei 2012 yang lalu, berhasil mengalahkan salah satu tim asal papua yaitu Persiwa dengan kedudukan akhir 3-2 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang melalui gol yang dicetak oleh Nova Arianto pada menit ke 31, Hilton Moreira pada menit ke 39, dan Supardi pada menit ke 51. Sedangkan Persipura, pada pertandingan sebelumnya berhasil menahan imbang Deltras FC dengan kedudukan 1-1 melalui gol yang dicetak oleh Yustinus Pae pada menit ke 20.

Selain merupakan pertandingan yang sangat berat, pertandingan ini juga sangat dinanti oleh para penggemar Sriwijaya FC. Para penggemar Sriwijaya FC yang berada di luar kota Palembang dan juga yang berada di luar Provinsi Sumatera Selatan telah menyiapkan rencana sejak beberapa minggu yang lalu atau bahkan beberapa bulan yang lalu dengan tujuan untuk bisa menyaksikan pertandingan dan memberikan dukungan kepada para pemain Sriwijaya FC agar bisa mengalahkan Persipura sehingga mimpi untuk menjadi Juara Indonesian Super League musim 2011/2012 bisa menjadi kenyataan.

Minat yang tinggi dari calon penonton tersebut sudah tergambar sejak satu minggu sebelum pertandingan. Pada waktu itu, calon penonton sudah mulai melakukan pemesanan tiket,. Bahkan, ketika dua hari menjelang pertandingan, tiket masuk stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, di Sekretariat Sriwijaya FC, telah terjual habis.

Pertandingan ini diyakini akan memberikan suasana yang menegangkan. Pertunjukkan kemampuan dan keahlian bermain sepak bola dari para pemain kedua klub, akan dipertontonkan guna mendapatkan hasil terbaik yaitu kemenangan.

Pada posisi penjaga gawang, Ferry Rotinsulu akan mendapatkan ancaman dari serangan pemain Persipura, terutama Zah Rahan dan Alberto Goncalves. Lini belakang kedua klub yang diisi oleh pemain terbaik, akan berusaha sebaik mungkin agar pertahanannya tidak goya dan akhirnya bobol.

Lini tengah dari kedua klub pun, diprediksi akan berlangsung sengit. Ponaryo Astaman, Firman Utina, dan Lim Joon Sik akan bekerja sama guna menjaga lini tengah Sriwijaya FC dari serangan lawan dan juga melakukan serangan terhadap lini pertahanan Persipura yang tentunya akan dikawal oleh Bio Paulin dan penjaga gawang asal Korea Selatan yaitu Yoo Jae Hoon.

Sementara pada posisi Penyerang, Kas Hartadi masih akan tetap mempercayakan kepada Keith Kayamba Gumbs dan Hilton Moreira serta M. Ridwan untuk menghancurkan lini pertahanan Persipura dengan tujuan pada akhirnya mendapatkan kemenangan.

Pertandingan ini sangat sayang untuk dilewatkan. Pertarungan dalam mempertontonkan kemampuan bermain sepak bola antar aklub yang berada di wilayah barat Indonesia menghadapi klub yang berada di wilayah timur Indonesia guna menjadi yang terbaik di Indonesia.

Jika anda mempunyai waktu, dana, dan kesempatan serta menyukai sepak bola, alangkah baiknya menyempatkan diri untuk menyaksikan dan mendukung langsung para pemain Sriwijaya FC di Stadion. Namun, jika anda tidak bisa hadir ke Stadion, silahkan saksikan di telvisi karena pertandingan ini juga akan disiarkan secara langsung oleh AnTv pada pukul 19.15 WIB dan tolong bantu do’a agar para pemain Sriwijaya FC bisa mengalahkan Persipura dan klub lainnya sehingga pada akhirnya menjadi juara pada kompetisi Indonesian Super League musim 2011/2012 ini.

Berita sebelumnya : Pesta yang ternoda

  • Stumble This
  • Fav This With Technorati
  • Add To Del.icio.us
  • Digg This
  • Add To Facebook
  • Add To Yahoo